Tanggal 12 November yang lalu, penyanyi dan icon dunia pop asal Australia, Kylie Minogue, telah merilis versi baru dari album terakhirnya yang diberi judul ‘DISCO: Guest-List Edition’, lewat perusahaan rekaman BMG. Versi baru dari album ‘DISCO’ ini berisi beberapa kolaborasi baru, remix dan masih banyak lagi.
Versi baru ini dirilis setelah pada tahun 2020 Kylie merilis album ‘DISCO’, dimana album tersebut merupakan album ke-8 Kylie yang berhasil menjadi album No.1 di UK. Dengan demikian, Kylie Minogue kembali mencetak sejarah tangga lagu dengan menjadi artis wanita pertama yang memiliki album yang menempati urutan No.1 dalam lima dekade terakhir.
Pada versi ‘DISCO: Guest-List Edition’ ini terdapat satu lagu hit hasil kolaborasi Kylie dengan bintang pop saat ini, Jessie Ware, yaitu lagu ‘Kiss of Life’, lagu ini dirilis berbarengan dengan sebuah video musik resmi yang disutradarai oleh Sophie Muller, dimana dalam video tersebut secara visual dikedepankan nuansa dunia fashion yang glamorous. Pada video tersebut kedua bintang pop ini muncul ditemani oleh beberapa karakter unik dari The Theo Adams Company, dan juga salah satu ikon dari kehidupan kelab malam di London’s yaitu Princess Julia.
Pada versi ‘DISCO: Guest-List Edition’ ini juga terdapat salah satu single yang sangat sukses yaitu single ‘A Second to Midnight’ dimana Kylie Minogue berkolaborasi dengan Years & Years, yang sudah dirilis di awal bulan Oktober kemarin dan mendapatkan pujian dari para kritikus musik, salah satunya seperti majalah NME yang menyebut lagu ini ‘dazzling’ dan majalah Rolling Stone berkomentar bahwa lagu ini adalah sebuah ‘delightful disco fever dream’. Selain itu, pada rilisan ini juga terdapat lagu kolaborasi antara Kylie Minogue dengan salah satu ikon musik Disko yaitu Gloria Gaynor dalam lagu ‘Can’t Stop Writing Songs About You’ dan juga beberapa remix hasil produksi dari Basement Jaxx, Purple Disco Machine dan yang menjadi favorit para pendengar adalah ‘Real Groove (Studio 2054 Remix)’ hasil kolaborasi dengan Dua Lipa.

Album ‘DISCO: Guest List Edition’ akan tersedia dalam beberapa format, termasuk versi digital CD dan piringan hitam. Fans akan dapat merasakan kembali pertunjukan ‘Infinite Disco’ yang luar biasa tahun lalu untuk pertama kalinya dalam versi ‘DISCO: Guest List Edition (Deluxe Limited)’ yang berisi 3CD, 1 DVD, 1 set Blu-ray. Pada versi ini juga berisi DVD dan Blu-ray dari pertunjukan Infinite Disco yang menampilkan hits yang sangat digemari pendengar yaitu ‘In Your Eyes’, ‘Light Years’, ‘Slow’ (sebuah versi mash-up dari lagu milik salah satu ikon musik disko Donna Summer dengan lagu ‘Love To Love You Baby’) dan ‘Say Something’, dibawakan secara langsung bersama dengan grup House Gospel Choir. Versi ini juga mencakup 16 lagu di ‘DISCO (Deluxe)’, lagu baru hasil kolaborasi dan beberapa versi remix.
Versi lainnya adalah 2-disc CD digital berisi 16 lagu dari album DISCO (Deluxe) dan satu bonus disc yang berisi lagu baru hasil kolaborasi serta beberapa remix. Format piringan hitam dengan triple gatefold dari album DISCO (Deluxe) yang berisi 16 lagu ditambah lagu baru hasil kolaborasi dan remix juga tersedia. ‘DISCO: Guest List Edition’ sudah dapat didengarkan di semua platform digital mulai saat ini.
Album studio kelima belas milik Kylie Minogue ‘DISCO’, yang juga adalah salah satu album pemecah rekor dalam karir bermusiknya, berhasil membuatnya mencetak sejarah dengan menjadi artis wanita pertama yang memiliki album No.1 di Inggris dalam lima dekade berturut-turut. Album ini mendapat pengakuan dari berbagai kalangan di tahun lalu dan dipuji sebagai ‘an irresistible tonic to real life. Thank God for Kylie Minogue’ oleh surat kabar Metro, dan juga memberi rating lima bintang dalam ulasan mereka untuk album ini. Sedangkan surat kabar the Observer menyebutkan bahwa album ini adalah ‘the ultimate rescue remedy’. oleh The Observer (4*). Majalah i-D menyebut album ini sebagai ‘a Galactic slice of pop music heaven’ untuk lagu ‘Say Something’ dan majalah NME menyebutkan bahwa lagu ‘Magic’ seperti ‘an exuberant, horn-fuelled romp.
Album ’‘DISCO: Guest List Edition’ sudah dirilis pada tanggal 12 November melalui perusahaan rekaman BMG.